-->

Monday, December 5, 2016

4 Aplikasi Android Terbaru dan Terpopuler 2016

Play store merupakan rumah bagi jutaan aplikasi android yang di besarkan oleh Google. Play store dapat membuat android anda tidak akan pernah kekurangan aplikasi,banyak jutaan developer dari seluruh dunia yang memperkenalkan product baru nya,mulai dari game,aplikasi edit foto, browser, pemutar video, aplikasi sosial media (facebook, twitter, instagram, dan lain lain) dan masih banyak aplikasi menarik lain nya yang bisa anda dapatkan di google play store. Berikut daftar aplikasi untuk android terbaik dan juga populer yang bisa anda download di play store.

1. Slidechat

Apakah anda seseorang yang active di media sosial seperti facebook dan twitter. Nah jika memang iya,ini merupakan aplikasi yang cocok yang bisa anda dapatkan. Aplikasi slidechat ini untuk mempermudah anda dalam mengakses Twitter Dan Facebook secara bersamaan dalam satu aplikasi sekaligus. Buat anda yang sudah terlanjur menginstall aplikasi Facebook dan Twitter,anda bisa menghapus aplikasi tersebut dan beralih menggunakan slidechat ini agar dapat menghemat ruang penyimpanan di smartphone android anda.


2.Fake Low Battery

Apakah anda memiliki teman yang sering kali meminjam smartphone android anda untuk bermain game atau untuk mengakses facebook dan lain-lain hingga membuat anda tidak memiliki banyak waktu untuk menghubungi keluarga atau teman-teman anda yang lain. Jika memang iya, aplikasi ini bisa jadi aplikasi yang anda butuhkan. Dilihat dari nama nya sudah bisa ditebak apa fungsi dari aplikasi ini, ya aplikasi ini mempermudah anda untuk membuat fake low battery atau pemberitahuan bahwa batterai sudah habis,dalam aplikasi ini anda dapat mengatur waktu kapan anda menginginkan aplikasi ini untuk beraksi dan juga kapan aplikasi ini akan berhenti. Bukan hanya itu, aplikasi ini juga bisa membantu anda, jika anda mempunyai teman yang sering menggunakan smartphone anda untuk mengakses sosial media,pasal nya aplikasi ini juga menyediakan Fake Call atau panggilan palsu agar teman anda bisa berhenti meminjam smartphone anda.

3.Cortana For Android

Bagi pengguna windows 10,mungkin Cortana sudah tidak asing lagi. Cortana merupakan aplikasi tambahan yang sudah di sediakan langsung oleh pihak windows,saat pengguna windows 7 dan juga 8 mengalami update secara otomatis. Aplikasi ini bisa menjawab pertanyaan yang anda ajukan. Namun jika pertanyaan tersebut tidak bisa dipahami oleh Cortana,maka Cortana akan langsung membuka search engine miliknya. Dulu Cortana hanya bisa dinikmati oleh pengguna Windows 10. Tapi, Microsoft sduah merilis Cortana yang masih tahap beta agar bisa juga dinikmati oleh pengguna sistem operasi Android.

4.Tasker

Aplikasi tasker merupakan sebuah aplikasi di android yang bisa menjalankan semua aktivitas secara otomatis. Namun,untuk dapat menggunakan aplikasi ini,anda harus mengeluarkan uang sebesar $2,99,tapi menurut saya sendiri harga itu sangat terjangkau,dan juga sesuai dengan kecanggihan aplikasi ini. Banyak hal yang dapat di lakukan oleh aplikasi ini seperti mengaktifkan alarm secara otomatis,menghidupkan dan mematikan smartphone secara otomatis,bisa membaca dan juga membalas pesan jika anda masih dalam perjalanan,bahkan juga bisa membaca isi pesan bbm dan memberitahukan siapa yang mengirim pesan di bbm anda tersebut.

4 Aplikasi Android Terbaru dan Terpopuler 2016
Back To Top